CCN, CILEGON (10/03/2023). MAN 1 Kota Cilegon telah melaksanakan agenda rutin yaitu istighotsah dan muhasabah diri yang berlokasi di lapangan terbuka MAN 1 Kota Cilegon. Kegiatan Muhasabah ini di adakan untuk para peserta didik dan Civitas MAN 1 Kota Cilegon agar dapat mengambil pelajaran dengan mengingat kesalahan-kesalahan lampau yang telah dilakukan agar tidak kembali terulang dimasa kini maupun masa depan.
Acara ini dimulai pada pagi hari ini diawali dengan shalat dhuha bersama, dilanjut sambutan ibu Kepala Madrasah dan diisi ceramah oleh ust. Abdu Rizal Azhar.
Muhasabah diri ini mempunyai arti memperbaiki, mengevaluasi diri menjadi lebih baik dari sebelumnya. Muhasabah ini sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari. Allah SWT sangat suka orang yang memperbaiki diri ke arah yang lebih baik.
Kepala MAN 1 Kota Cilegon, Hj. Maryati mengatakan bahwa pentingnya kita untuk muhasabah diri mengingat kesalahan dan dosa-dosa yang telah kita perbuat dan menjadi pendorong untuk kita agar selalu taat kepada Allah swt dan menjauhi segala larangannya.
“Perlu di ingat bahwasanya madrasah adalah sekolah berbasis agama karena itu, karena itu wajib kita menjauhkan hal-hal yang merujuk ke dalam dosa. Seperti yang kita ketahui, seumuran peserta didik sedang masanya untuk berpacaran dan itu yang akhirnya adalah zina, dalam dalil Al-Quran Surah Al Isro Ayat 32 menjelaskan bahwa mendekatinya saja tidak boleh apalagi melakukannya,” ujarnya.
Tema kegiatan ini, Muhasabah Cinta Remaja yang disampaikan oleh Ust. Abdu Rizal selaku Penceramah muda asal Ibu Kota Jakarta, dengan pembawaan ceramahnya sangat asyik, mudah dipahami para peserta didik.
“Allah tidak pernah salah mengirim cinta kepada manusia, tetapi manusialah yang sering salah dalam menjemput cintanya Allah, maka dari itu jadilah pemuda yang taat kepada Allah, sesungguhnya pemuda hari ini adalah pemimpin dimasa depan, jika pemuda hari ini taat, rajin ibadah maka insyallah bangsa dan negri ini akan menjadi bangsa yang rahmat lil’alamin, ” Ujarnya.
(Reporter : Ibnu, Editor: Ahdi)





